Cara Mudah Pemasangan Instalasi Generator Rumah Tangga

Cara memasang generator ke instalasi rumah tentunya perlu dipelajari sebelum anda memutuskan untuk memakai generator sebagai sumber listrik cadangan di rumah untuk menggantikan posisi listrik PLN apabila suatu saat mengalami pemadaman. Tentunya untuk bisa memasang ataupun melakukan instalasi generator ke rumah bukanlah perkara yang mudah untuk dikerjakan. Secara umum kita tidak diperbolehkan secara langsung menyambungkan aliran listrik dari mesin generator kepada jaringan listrik rumah tangga. Tentunya bisa mengakibatkan kerusakan yang fatal apabila secara tiba-tiba listrik PLN kembali menyala namun generator masih tersambung secara langsung di jaringan listrik rumah. Bagaimana cara instalasi generator ke jaringan rumah tanpa harus memanggil teknisi. Berikut ini adalah ulasan langkah demi langkah cara memasang instalasi generator di rumah sebagai referensi anda dalam proses pemasangan instalasi generator di rumah.

Cara instalasi generator di rumah bisa diawali dengan cara mempersiapkan berbagai macam alat yang dibutuhkan. Beberapa alat yang wajib anda sediakan terlebih dahulu sebelum anda memulai proses pemasangan genset ke instalasi listrik rumah adalah: saklar Ohm, klem untuk saklar dengan beberapa ukuran, tang, isolatip, tespen, obeng dan kabel berkualitas baik sesuai dengan kebutuhan. Disamping itu, kami sertakan pula diagram blok bagaimana cara memasang instalasi listrik generator di rumah.

Rangkaian dan skema cara memasang instalasi generator ke rumah saklar besar atau saklar ohm

Setelah anda menyiapkan berbagai macam peralatan yang dibutuhkan di atas, maka langkah selanjutnya adalah memahami bagaimana cara memasang generator di rumah. Saklar yang sudah anda sediakan tersebut berguna untuk memilih atau menentukan aliran listrik mana yang hendak digunakan menuju ke instalasi listrik di dalam rumah. Apakah akan menggunakan aliran listrik dari genset atau menggunakan aliran listrik dari PLN.

Beberapa jenis saklar Ohm yang beredar dipasaran

Pada saklar tersebut, rata-rata disediakan 3 posisi bagian guna memilih beban, yaitu bawah, tengah dan atas. Apabila posisi saklar ada di bagian tengah, maka posisi tersebut digunakan pada posisi netral. Kondisi ini menandakan bahwa tidak ada arus listrik yang dialirkan ke instalasi rumah. Selanjutnya posisi atas dan posisi bawah pada saklar disesuaikan dengan keinginan anda ataupun selera masing-masing. Anda bisa menggunakan posisi atas saklar untuk aliran listrik dari PLN dan menggunakan posisi bawah saklar untuk aliran listrik dari generator.

Tahap berikutnya adalah ke bagian pemasangan dari kabel-kabel yang berada pada saklar Ohm atau saklar besar. Sebagai contoh, anda akan menggunakan posisi atas untuk jaringan listrik PLN dan posisi bahwa untuk jaringan dari generator. Pada tahapan pertama, anda bisa melakukan perakitan ataupun pemasangan jalur terlebih dahulu untuk listrik yang berasal dari generator. Silahkan anda pasang kabel yang berasal dari generator menuju ke posisi bawah pada saklar Ohm. Anda harus mengecek dan memastikan bahwa pemasangan kabel-kabel tersebut sudah benar dan tertata dengan rapi.

Tahap berikutnya, silahkan anda matikan aliran listrik yang berasal dari PLN termasuk lakukan pemutusan dari jalur utamanya. Lakukan pemasangan kabel pada posisi atas di saklar Ohm. Selanjutnya, silakan anda hubungkan jalur yang berada pada output saklar Ohm tersebut menuju ke jaringan instalasi di rumah anda.

Supaya anda tidak perlu mematikan beban-beban listrik yang ada di dalam rumah pada saat anda hendak menyalakan generator, maka dianjurkan untuk memasang sejumlah MCB setelah pemasangan saklar Ohm. Tujuannya adalah untuk mempermudah dalam mengurangi penggunaan arus listrik yang berasal dari generator. Hal tersebut dilakukan kalau kemungkinan kekuatan generator yang anda miliki tidaklah mampu untuk menyalakan seluruh beban listrik yang ada di dalam rumah.

Setelah proses pemasangan seluruh kabel selesai dan terpasang dengan baik dan benar, maka tahapan terakhir adalah menutup saklar Ohm tersebut dengan penutup yang sudah disediakan di bagian luarnya. Selanjutnya anda bisa mencoba untuk menyalakan listrik yang berasal dari PLN lewat MCB yang terpasang di KWH meter. Posisikan saklar Ohm ada di bagian atas yang mana posisi tersebut adalah untuk memilih aliran listrik yang akan disalurkan ke instalasi rumah adalah yang berasal dari PLN. Pastikan juga bahwa MCB pembagi daya yang sudah terpasang setelah saklar Ohm pada posisi ON.

Related Posts

Meningkatkan Keamanan Rumah Atau Toko Dengan Gembok

Pagar atau pintu tralis menjadi pengaman rumah atau bangunan anda...

Jual Kubota Murah Harga

Tips dan Trik Menghidupkan Mesin Diesel Dong Feng atau Kubota

Pada dasarnya semua jenis mesin diesel RRT (Dong Feng, Jiang...

Cara Memperbaiki / Mengganti Tali Starter Pada Chain Saw

Mesin gergaji kayu menggunakan system recoil starter/system tarik untuk menghidupkannya....

Comments

8 tahun ago

gambarnya bagus.. hampir 3 jam menggambarnya yaa….

8 tahun ago

Sangat bermanfaat

8 tahun ago

Awesome post.

LEAVE A COMMENT

Make sure you enter the(*) required information where indicated. HTML code is not allowed

X