Cara Membersihkan Filter Solar & Filter Udara Mesin Diesel

Terdapat 2 hal yang sangat menentukan pada sistem kerja mesin diesel, yaitu: bahan bakar dan udara. Dari bahan bakar dan udara tersebut, masing – masing dilengkapi oleh filter yang bertujuan untuk memastikan asupan bahan bakar dan udara yang masuk ke mesin diesel dalam keadaan bersih dari kotoran.

Filter tersebut adalah filter solar/ fuel filter (bahan bakar) dan filter udara/ air cleaner (udara).
Kita akan membahas satu per satu mengenai filter tersebut, mulai dari fungsi, cara perawatan dan masalah yang bisa timbul apabila filter tersebut tidak diperhatikan, berikut pembahasannya:

  1. Filter Solar/ Fuel Filter

Filter solar atau yang memiliki nama lain Fuel Filter ini merupakan salah satu komponen penting yang berhubungan dengan sistem bahan bakar. Filter solar berguna untuk menyaring kotoran yang terdapat pada bahan bakar, sehingga kotoran tidak ikut masuk pada ruang bakar. Filter solar menyaring solar yang turun dari tangki bahan bakar kemudian diteruskan ke pompa bahan bakar/ Injection Pump.

Filter solar pada mesin diesel terdiri dari:

  • Bagian badan Filter solar (gelas dan tutup fuel filter)
  • Bagian isi Filter solar (Element Fuel Filter). Bagian isi dari filter solar (element fuel filter) inilah yang menjadi bagian paling vital pada filter solar, element inilah yang menyaring kotoran pada bahan bakar sebelum masuk pada pompa bahan bakar/ Injection Pump.
    Element fuel filter secara rutin harus diperiksa dan apabila sudah tidak layak harus segera diganti. Penggantian element fuel filter dengan produk yang asli/ genuine dapat tetap menjaga kualitas mesin diesel. Harga element fuel filter yang sangat terjangkau, dirasa tidak akan membebani pengguna mesin diesel apabila melihat manfaat yang dihasilkan. Pengecekan/ penggantian element fuel filter sebaiknya dilakukan saat element terlihat kotor/ bisa juga setiap 100 jam. Dampak yang akan terjadi apabila tidak memperhatikan kondisi element fuel filter adalah Plunger pada injection pump yang cenderung lebih cepat aus/ rusak dan mengakibatkan pembakaran menjadi tidak sempurna. Akan menjadi kesalahan yang besar apabila Plunger sampai cepat aus/ rusak, hal ini karena harga plunger yang jauh lebih mahal dibandingkan harga element fuel filter.

Cara mengecek dan mengganti element fuel filter:

  1. Pastikan kran solar yang ada pada filter solar dalam posisi tertutup. Geser tuas kran ke kanan (menjadi posisi horizontal).

2. Lepas bagian gelas filter solar dengan perlahan (menggunakan kunci filter atau obeng (-) dan palu).

3. Lepas baut pengikat filter solar dari mesin (dengan kunci ukuran 12).

4. Siapkan wadah penampungan untuk menampung bahan bakar yang tersisa pada filter solar, kemudian lepaskan gelas filter solar dan ambil element filter solarnya.

          5. Bersihkan element filter solarnya dengan solar secara perlahan (dengan menggunakan kuas dan solar). Untuk pengecekan bagus tidaknya (kelayakan) dengan cara ditiup pada lubang element filter solar, apabila terasa berat berarti element filter solar sudah saat nya diganti (Element filter solar yang masih layak apabila ditiup terasa ringan dan muncul gelembung).

         6. Setelah element filter solarnya selesai dibersihkan/ diganti, pasang dan kencangkan bagian gelas filter solarnya. Kemudian pasang kembali filter solar pada mesin diesel, kencangkan baut pengikat dan buka kembali tuas kran pada filter solar untuk memastikan solar mengalir pada filter solar.

2. Filter udara/ Air Cleaner

Sama halnya dengan filter solar, filter udara/ air cleaner juga berperan sangat penting bagi kinerja mesin diesel. Filter udara/ air cleaner berfungsi sebagai penyaring udara yang masuk ke dalam mesin diesel. Udara dibutuhkan untuk pembakaran pada ruang bakar yang nantinya akan menghasilkan tenaga. Udara yang masuk ke ruang bakar tersebut harus dalam keadaan bersih, supaya tidak ada kotoran tertinggal dalam ruang bakar yang bisa merusak spare part pada ruang bakar. Salah satu element penting yang harus diperhatikan adalah pengisian oli pada filter udara, oli pada filter udara menjadi sarana untuk menangkap kotoran yang terkandung pada udara yang masuk. Untuk pengecekan filter udara/ air cleaner bisa dilakukkan setiap 100 jam pemakaian, dan akan lebih baik untuk sering mengecek kondisi oli yang ada pada filter udara/ air cleaner. Dampak yang dihasilkan apabila tidak melakukan pengecekan dan pemberian oli pada filter udara/ air cleaner adalah kerusakan pada cylinder liner, piston, dan ring piston yang tentunya akan memakan biaya penggantian spare part yang lebih mahal.

Berikut cara membersihkan filter udara:

  1. Lepaskan wing nut (Baut kupu-kupu) yang berada diatas filter udara. Lepas terlebih dulu penutup atas filter udara dan keluarkan element filter udara yang berada di tengah filter udara.

      2. Lepaskan bagian bawah filter udara/ Pan air cleaner dengan menggunakan kunci ukuran 10. Kemudian tutup lubang pada flange filter udara/ air cleaner supaya tidak ada benda asing/ kotoran yang masuk.

         3. Lepaskan bagian isi dari element filter udara dan bersihkan per bagiannya dengan menggunakan solar (kecuali seal yang ada diatas element filter udara).

           4. Setelah semua dibersihkan (pastikan kondisi busa penyaring dalam kondisi baik, apabila sudah dirasa rusak supaya bisa diganti element filter udara), pasang kembali element filter udara dan pasang terlebih dahulu bagian bawah filter udara/ pan air cleaner pada flange air cleaner.

          5. Setelah terpasang, isi oli sesuai batas yang ada (100 cc). Memasukkan oli sebaiknya melalui element pada filter udara/ air cleaner, tujuannya agar element terlumasi dengan oli sehingga penyaringan pada element akan lebih maksimal.

         6. Setelah oli diisikan, pasang kembali element filter udara dan tutup bagian penutup filter udara. Kencangkan wing nut (baut kupu – kupu).

7. Selalu perhatikan himbauan yang ada untuk pemeliharaan mesin diesel, salah satu contohnya yang berada pada filter udara. Hal ini ditujukan untuk melakukan perawatan berkala yang dapat menambah keawetan spare part dan mesin diesel Kubota.

Sangat mudah dan sederhana dalam perawatannya, rawat dan sayangi mesin diesel anda dan selalu gunakan spare part genuine Kubota.

Demikian ulasan cara membersihkan filter solar dan filter udara diesel Kubota, semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan anda. Untuk kebutuhan mesin diesel Kubota dan merk lainnya, percayakan pada tetanggateknik.com karena kami sudah berpengalaman dan didukung oleh team mekanik yang professional dan berpengalaman.

Gunakan selalu Genuine Part Kubota yang bisa anda dapatkan melalui Kubota Online store, tinggal klik: http://klikteknik.ptkubota.co.id

Related Posts

Memilih Pompa Air Yang Sesuai Kebutuhan

Kebutuhan ketersediaan air adalah hal utama dalam rumah tangga maupun...

Fungsi Dan Cara Penggunaan Torque Wrench

Dalam dunia otomotif atau teknik mesin sering dijumpai kegiatan bongkar...

Mengenal Lebih Dekat Cultivator Honda FJ500

Honda tiller telah dikonfigurasi secara khusus dirancang untuk menghasilkan olahan...

LEAVE A COMMENT

Make sure you enter the(*) required information where indicated. HTML code is not allowed

X