Tips memilih kunci pas, ring, dan ring pas

Kunci pas (Open end wrench), Kunci ring (Double ring Wrench), dan Kunci ring pas (Combination wrench) adalah salah satu peralatan/tools yang harus dimiliki oleh teknisi/engineer. Untuk yang telah berpengalaman, mungkin mudah menentukan apa yang harus dimiliki dari kunci-kunci diatas, terutama untuk varian ukurannya.
Secara umum kunci pas, ring dan ring pas yang dijual dipasaran terdiri dari 2 macam ukuran, yaitu satuan milimeter dan satuan inch, dalam tulisan ini kami hanya membahas satuan milimeter karena ukuran ini yang paling sering digunakan di Indonesia.
Beberapa perbedaan dari kunci-kunci diatas selain perbedaan fungsi gerak dan fungsi sentuhan permukaan terhadap baut/mur, perbedaan tersebut adalah: Untuk kunci pas dan ring terdiri dari 2 ukuran pada satu kunci, contoh kunci pas 10x12mm, kunci ring 10x12mm, dst.
Untuk kunci ring pas, hanya terdapat satu ukuran dalam satu kunci tetapi terdapat dua system sentuhan permukaan baut/mur, yaitu pas dan ring dalam satu kunci, contoh kunci ring pas 10mm, kunci ring pas 12mm, dst.
Berikut macam-macam kunci set yang umum beredar di pasaran :
Kunci Pas
8 pcs per set dengan ukuran 6 mm s/d 24 mm (terdapat 16 ukuran kunci per set)
12 pcs per set dengan ukuran 6 mm s/d 32 mm (terdapat 24 ukuran kunci per set)
Kunci Ring
8 pcs per set dengan ukuran 6 mm s/d 24 mm (terdapat 16 ukuran kunci per set)
12 pcs per set dengan ukuran 6 mm s/d 32 mm (terdapat 24 ukuran kunci per set)
Kunci Ring Pas
8 pcs per set dengan ukuran 8 mm s/d 24 mm (terdapat 8 ukuran kunci per set)
11 pcs per set dengan ukuran 8 mm s/d 24 mm (terdapat 11 ukuran kunci per set)
14 pcs per set dengan ukuran 8 mm s/d 24 mm (terdapat 14 ukuran kunci per set)
14 pcs per set dengan ukuran 8 mm s/d 32 mm (terdapat 14 ukuran kunci per set)
Dari rincian macam-macam kunci set diatas, dapat dilihat secara garis besar terdapat 2 jenis set, yaitu ukuran maksimum sampai dengan 24mm dan ukuran maksimum sampai 32mm.
Disarankan untuk bengkel motor menggunakan kunci set sampai dengan ukuran 24mm saja, sedangkan untuk bengkel mobil dianjurkan memilih kunci set dengan ukuran sampai dengan 32mm.
Kunci-kunci diatas, selain tersedia/dijual dalam set juga dijual secara satuan. Sebaiknya untuk yang baru pertama memiliki dianjurkan untuk membeli yang set, dan ketika membutuhkan kunci yang tidak ada dalam set yang kita miliki barulah kita memberi yang satuan/eceran.
Demikian sedikit informasi dari kami, semoga dapat membantu pembaca dalam memilih kunci-kunci tersebut diatas. Untuk memenuhi kebutuhan kunci anda, KlikTeknik menjual kunci-kunci dari berbagai merek dengan harga yang ekonomis dan kwalitas yang terjamin. KlikTeknik merupakan reseller untuk produk-produk Power Tool, Alat Perbengkelan, Alat Perkayuan, Perkakas Mesin dan lain-lain.
LEAVE A COMMENT